Menggunakan Custom Permalink di Blogspot
Topik :
Blogging
Seperti sudah saya jelaskan pada postingan sebelumnya tentang ciri permalink SEO friendly, maka pada kesempatan kali ini, saya akan menjelaskan cara menggunakan fitur custom permalink di Blogspot.
Blog dengan platform Blogspot akan menggunakan judul postingan sebagai permalink secara otomatis. Ketika Anda membuat artikel lalu mengisi judul pada kotak judul yang tersedia, judul artikel yang sudah Anda ketik tadi, akan digunakan dan digenerate oleh Blogspot menjadi permalink.
Anda dapat melihat dan mencoba perubahannya dengan masuk ke bagian editor postingan lalu lihat pada menu post settings >> permalink, selanjutnya perhatikan pada bagian belakang URL permalink yang sudah tertulis.
Disitu akan terlihat bahwa URL yang ditampilkan adalah URL permalink yang menggunakan judul postingan. Jika cara ini yang biasa Anda lakukan, artinya anda menggunakan metode Automatic permalink.
Disadari atau tidak, judul postingan yang kita buat seringkali terlalu panjang dan terlalu banyak menggunakan kata sambung. Hal ini juga akan berpengaruh terhadap permalink yang digenerate secara otomatis oleh Blogspot.
Jika Anda menggunakan automatic permalink, maka sebagian kata dalam judul postingan akan dipotong secara otomatis. Kata dan kalimat yang terpotong dalam permalink akan membuat permalink menjadi tidak SEO friendly.
Untuk meminimalisir kondisi tersebut, maka sangat dianjurkan untuk menggunakan fitur custom permalink yang sudah tersedia agar struktur permalink menjadi lebih SEO friendly.
Sebelum memulai cara penggunaan custom permalink di Blogspot, perlu di ketahui bahwa custom permalink di Blogspot ini hanya bisa di modifikasi pada bagian akhirnya saja, yaitu tepat setelah direktori tahun dan bulan pembuatan artikel /postingan.
Sampai saat ini, saya masih belum menemukan update / pembaruan dari Blogspot sendiri ataupun cara lainnya di internet yang bisa digunakan untuk mengubah direktori tahun dan bulan pada URL permalink di Blogspot ini.
Sehingga bisa disimpulkan bahwa ketentuan ini memang sudah merupakan standard baku yang disediakan Blogspot untuk penggunaan custom permalink.
Baca juga : Cara membuat judul postingan SEO friendly
Hal ini sangat berbeda jika Anda menggunakan blog berplatform Wordpress. Platform blog yang satu ini memberikan lebih banyak pilihan untuk mengatur sturktur permalink agar lebih baik di banding dengan struktur permalink yang ada di Blogspot.
Meskipun begitu, permalink ini perannya tidak terlalu signifikan terhadap peringkat halaman. Permalink ini bukanlah satu-satunya penentu peringkat halaman, masih banyak faktor-faktor penentu peringkat yang lainnya didalam sebuah halaman untuk bisa duduk di halaman pertama Search Engine.
Sebelum artikel di terbitkan adalah waktu terbaik yang bisa Anda lakukan untuk menggunakan dan memaksimalkan custom permalink di Blogspot.
Meskipun Anda dapat mengubah permalink pada artikel yang sudah di terbitkan dengan cara mengembalikan artikel posting tersebut kembali sebagai draft, namun hal ini sangat tidak dianjurkan mengingat langkah tersebut dapat memunculkan halaman error 404 akibat URL permalink yang lama tidak dapat ditampilkan kepada pengunjung (istilahnya Broken Link).
Artinya, mengubah permalink setelah artikel diterbitkan akan menimbulkan permasalahan baru bagi SEO diblog Anda.
Baca juga : Manfaat dan cara penggunaan custom redirects Blogger
Kesimpulan
Untuk membuat custom permalink di Blogspot sangatlah mudah. Menu permalink tersedia saat Anda membuat artikel / postingan, terletak disisi kanan didalam menu post settings.
Waktu artikel belum diterbitkan (di-publish) adalah saat-saat yang paling tepat untuk menentukan kata-kata yang digunakan sebagai permalink. Singkat, padat, jelas, serta relevan akan memberikan struktur permalink yang mudah dipahami pembaca sekaligus SEO friendly.
URL Permalink bukanlah satu-satunya hal yang bisa menentukan peringkat halaman, namun susunan serta struktur yang tepat didalam permalink akan memudahkan Search Engine untuk memahami isi konten dengan lebih baik.
Demikianlah artikel tentang cara menggunakan Custom Permalink di Blogspot bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat
Blog dengan platform Blogspot akan menggunakan judul postingan sebagai permalink secara otomatis. Ketika Anda membuat artikel lalu mengisi judul pada kotak judul yang tersedia, judul artikel yang sudah Anda ketik tadi, akan digunakan dan digenerate oleh Blogspot menjadi permalink.
Anda dapat melihat dan mencoba perubahannya dengan masuk ke bagian editor postingan lalu lihat pada menu post settings >> permalink, selanjutnya perhatikan pada bagian belakang URL permalink yang sudah tertulis.
Disitu akan terlihat bahwa URL yang ditampilkan adalah URL permalink yang menggunakan judul postingan. Jika cara ini yang biasa Anda lakukan, artinya anda menggunakan metode Automatic permalink.
Automatic permalink VS SEO
Disadari atau tidak, judul postingan yang kita buat seringkali terlalu panjang dan terlalu banyak menggunakan kata sambung. Hal ini juga akan berpengaruh terhadap permalink yang digenerate secara otomatis oleh Blogspot.
Jika Anda menggunakan automatic permalink, maka sebagian kata dalam judul postingan akan dipotong secara otomatis. Kata dan kalimat yang terpotong dalam permalink akan membuat permalink menjadi tidak SEO friendly.
Untuk meminimalisir kondisi tersebut, maka sangat dianjurkan untuk menggunakan fitur custom permalink yang sudah tersedia agar struktur permalink menjadi lebih SEO friendly.
Menggunakan automatic permalink |
Sebelum memulai cara penggunaan custom permalink di Blogspot, perlu di ketahui bahwa custom permalink di Blogspot ini hanya bisa di modifikasi pada bagian akhirnya saja, yaitu tepat setelah direktori tahun dan bulan pembuatan artikel /postingan.
Sampai saat ini, saya masih belum menemukan update / pembaruan dari Blogspot sendiri ataupun cara lainnya di internet yang bisa digunakan untuk mengubah direktori tahun dan bulan pada URL permalink di Blogspot ini.
Sehingga bisa disimpulkan bahwa ketentuan ini memang sudah merupakan standard baku yang disediakan Blogspot untuk penggunaan custom permalink.
Baca juga : Cara membuat judul postingan SEO friendly
Hal ini sangat berbeda jika Anda menggunakan blog berplatform Wordpress. Platform blog yang satu ini memberikan lebih banyak pilihan untuk mengatur sturktur permalink agar lebih baik di banding dengan struktur permalink yang ada di Blogspot.
Meskipun begitu, permalink ini perannya tidak terlalu signifikan terhadap peringkat halaman. Permalink ini bukanlah satu-satunya penentu peringkat halaman, masih banyak faktor-faktor penentu peringkat yang lainnya didalam sebuah halaman untuk bisa duduk di halaman pertama Search Engine.
Tips membuat custom permalink SEO friendly
- Gunakan kata kunci kedalam permalink ; utamakan untuk selalu menggunakan dan meletakkan kata kunci yang sudah di tentukan kedalam permalink.
- Relevan dan mudah dipahami ; rangkailah kata-kata yang digunakan didalam permalink agar selalu sesuai dengan isi konten sekaligus mudah dimengerti oleh pembaca.
- Buat permalink yang singkat padat dan jelas ; susunan kata didalam permalink sebaiknya dibuat kurang dari 40 karakter, buatlah kata-kata yang singkat padat dan jelas. Hindari penggunaan kata sambung dan kata kunci yang berlebihan.
- Gunakan Hypens untuk memisahkan kata ; hypens atau tanda sambung ( - ) dianggap lebih baik dan lebih ramah untuk SEO saat digunakan untuk pemalink.
Waktu yang tepat untuk menggunakan custom permalink.
Sebelum artikel di terbitkan adalah waktu terbaik yang bisa Anda lakukan untuk menggunakan dan memaksimalkan custom permalink di Blogspot.
Meskipun Anda dapat mengubah permalink pada artikel yang sudah di terbitkan dengan cara mengembalikan artikel posting tersebut kembali sebagai draft, namun hal ini sangat tidak dianjurkan mengingat langkah tersebut dapat memunculkan halaman error 404 akibat URL permalink yang lama tidak dapat ditampilkan kepada pengunjung (istilahnya Broken Link).
Artinya, mengubah permalink setelah artikel diterbitkan akan menimbulkan permasalahan baru bagi SEO diblog Anda.
Baca juga : Manfaat dan cara penggunaan custom redirects Blogger
Berikut cara menggunakan custom permalink di blogspot
- Sign in ke Blogspot Anda.
- Klik blog yang ingin di update.
- Klik Posts pada menu yang ada disisi kiri Anda.
- Klik new post dibagian atas kiri Anda.
- Setelah editor postingan terbuka, lihat sisi kanan Anda, lalu klik permalink yang ada didalam menu Post Settings tepat dibawah schedule.
- Pilihlah Custom Permalink.
- Isi kotak yang tersedia untuk melengkapi URL permalink postingan Anda.
- Setelah selesai klik done.
Tempat mengisi permalink yang dicustom |
Kesimpulan
Untuk membuat custom permalink di Blogspot sangatlah mudah. Menu permalink tersedia saat Anda membuat artikel / postingan, terletak disisi kanan didalam menu post settings.
Waktu artikel belum diterbitkan (di-publish) adalah saat-saat yang paling tepat untuk menentukan kata-kata yang digunakan sebagai permalink. Singkat, padat, jelas, serta relevan akan memberikan struktur permalink yang mudah dipahami pembaca sekaligus SEO friendly.
URL Permalink bukanlah satu-satunya hal yang bisa menentukan peringkat halaman, namun susunan serta struktur yang tepat didalam permalink akan memudahkan Search Engine untuk memahami isi konten dengan lebih baik.
Demikianlah artikel tentang cara menggunakan Custom Permalink di Blogspot bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat
Daftar isi [ Lihat ]